voasumo – HP NFC Murah – Smartphone bukan hanya perangkat yang memiliki kamera dan dapat digunakan untuk browsing di Internet. Saat ini, Smartphone dapat digunakan untuk berbagai hal yang dapat mendukung berbagai aktifitas Anda dengan berbagai fitur-fitur yang dimilikinya.
NFC atau Near-Field Communication adalah salah satu fitur terbaik smartphone saat ini. Fitur ini memiliki banyak manfaat yang diperlukan, sehingga banyak orang yang membutuhkan fitur NFC ini.
Apalagi NFC juga memiliki banyak kegunaan yang bisa digunakan seperti mobile payment. Lalu, NFC juga bisa digunakan untuk membuka aplikasi tertentu atau melakukan tugas tertentu.
HP NFC Murah
Di bawah ini adalah rekomendasi HP NFC Murah yang bisa menjadi pilihan Anda.
Infinix Hot 11S NFC
Salah satu ponsel murah berkemampuan NFC adalah Infinix Hot 11S NFC. Ponsel ini dilengkapi dengan spesifikasi berkualitas. Layar HP ini berukuran 6,78 inci beresolusi FHD+ dengan refresh rate 90Hz.
Lalu, HP ini dilengkapi dengan tiga kamera belakang, salah satunya sudah beresolusi 50 MP dan kamera depan 8 MP. Konfigurasi kamera tersebut cukup mumpuni untuk memotret hal-hal yang Anda sukai.
Performa Infinix Hot 11S NFC dipercayakan pada chipset MediaTek Helio G88 yang didukung RAM 4GB dan ROM 64GB. Tak hanya itu, ponsel ini juga menyediakan RAM 6GB dengan ROM sebesar 128GB.
Ponsel Infinix terbaru ini dilengkapi dengan baterai besar 5000mAh dengan super charger 18W dan dukungan teknologi Power Marathon. Oleh karena itu, ponsel ini akan memberi pengguna waktu panggilan ekstra ketika baterai smartphone rendah pada level rendah 5%.
realme C55 NFC
Selanjutnya adalah ponsel realme ini tentu saja dilengkapi dengan fungsi NFC. HP ini juga dilengkapi dengan beberapa fitur yang memukau. Fitur lain dari realme C55 NFC adalah ukuran kamera 64MP yang sudah dilengkapi dengan sensor atas dengan ukuran piksel 0,7μm. Selain itu, terdapat juga fitur format sensor optik 1/2 inci yang digunakan dalam seri GT Master Edition.
Performanya diotaki dengan prosesor Helio G88 dan didukung dengan RAM 6GB dan 8GB. Untuk menunjang kinerjanya, ponsel ini juga disertai teknologi Dynamic RAM Expansion (DRE). Tak hanya itu, realme C55 NFC juga didukung dengan memori internal 256GB.
Memori tersebut dapat menyimpan lebih dari 50.000 foto/lagu, 860 episode TV atau mengunduh 860 aplikasi, 4MB per foto/lagu, 250MB setiap file video HD 720P dan 250 MB per aplikasi. Realme C55 NFC memiliki baterai 5000mAh dan teknologi pengisian daya cepat SUPERVOOC 33W.
Samsung Galaxy A23 5G
Samsung Galaxy A23 5G juga terdapat fitur NFC yang diperlukan oleh Anda. Tidak hanya itu, perangkat tersebut juga memiliki layar 6,6 inci beresolusi Full HD+ dan refresh rate 120Hz.
Ponsel Samsung ini ditenagai oleh prosesor Snapdragon 695 yang didukung dengan RAM 6 GB dan fungsi RAM Plus (hingga 6 GB). Jadi Anda bisa mendapatkan total 12 GB. Untuk penyimpanan internal 128 GB dapat diperluas hingga 1 TB menggunakan kartu microSD.
Penyimpanan tersebut cukup untuk menyimpan ribuan foto yang Anda sukai. Pengaturan kamera ponsel ini mencakup kamera utama 50MP, lensa ultra lebar 5MP, sensor kedalaman 2MP dan sensor makro 2MP, serta kamera selfie 5MP.
Daya tahan ponsel ini menggunakan baterai berkapasitas 5.000mAh yang mendukung fast charging 25W. Dengan baterai ini Anda dapat menggunakan ponsel seharian tanpa sering mengisi daya.
Di atas adalah rekomendasi HP NFC Murah yang bisa menjadi pilihan Anda. Dengan harga murah, Anda bisa mendapatkan fitur NFC yang bisa digunakan dikemudian hari.