Rekomendasi HP Harga 500 Ribuan Terbaik

voasumo.com – HP harga 500 Ribuan Terbaik – Saat ini, mungkin di antara kalian banyak yang mencari HP dengan spesifikasi yang baik dan unggul di kelasnya. Biasanya HP tersebut dijual dengan harga paling murah 1 jutaan hingga 2 jutaan. Namun, ternyata masih ada juga HP yang dijual dengan harga 500 ribuan.

Ponsel murah tersebut masih mampu digunakan saat ini. Seperti untuk bermain whatsapp, menggunakan zoom, atau penggunaan ringan lainnya yang dapat membantu Anda. Dengan harga ponsel 500ribuan ini juga, Anda dapat membeli untuk anak yang masih belajar di Sekolah Dasar untuk kepentingan komunikasi antar orang tua ataupun gurunya.

HP Harga 500 Ribuan

Di bawah ini adalah rekomendasi HP dengan harga 500 ribuan terbaik yang bisa Anda temukan saat ini.

Mito S1

Jual MITO S1 2GB | Shopee Indonesia

HP 500 ribuan pertama berasal dari merek Mito. Semua orang pasti mengenal merk HP untuk kelas menengah ke bawah ini yang masih bertahan hingga saat ini. Adapun merk Mito telah hadir sebagai produsen ponsel terjangkau selama lebih dari sepuluh tahun.

Mito ini berkembang setelah peluncuran Blackberry baru. Harga Mito S1 dijual kurang dari 500 ribuan dan dilengkapi dengan fitur face unlock dan dual SIM.

Layar HP murah ini dilengkapi dengan panel IPS LCD 5,5 inci dengan resolusi 480 x 960 piksel. Konfigurasi HP 500 ribuan ini juga lumayan, dengan dibekali lensa di bagian depan dan belakang beresolusi 5 MP.

Lensa kamera belakang pada HP Mito S1 telah didukung dengan fitur LED flash yang bisa digunakan untuk pemotretan malam hari. Dengan fitur tersebut, dapat membantu untuk memberikan cahaya foto yang diambil pada malam hari.

Evercoss Ekstrim 2

Daftar Harga HP Evercoss Terbaru | Maret 2023

Masih dengan merk ponsel yang terkenal untuk kelas menengah ke bawah, yakni Evercoss. Merk Evercoss ini juga meluncurkan HP dengan harga 500ribuan dengan nama Evercoss Ekstrim 2.

Ponsel murah ini memiliki beberapa keunggulan yang cukup menarik. Seperti desain ponsel ini terbilang cukup istimewa untuk ponsel sekelasnya. Evercoss Ekstrim 2 dibekali dengan layar berukuran 4,5 inci yang sangat nyaman untuk digenggam dan dibawa kemanapun Anda pergi. Untuk pencinta HP mungil dan tidak terlalu lebar, maka Evercoss Ekstrim 2 ini dapat menjadi pilihan.

Prosesor yang diperoleh ponsel ini adalah konsep quad-core 1.3GHz dan didukung dengan RAM 1GB dan ROM 16GB. Apabila merasa penyimpanan internal tersebut kurang, Anda dapat memperluas memori internal hingga 64 GB. Selain itu, kapasitas baterai HP ini sebesar 1700 mAh dan sudah mendukung jaringan 4G.

Redmi Note 5A

Jual Xiaomi Redmi Note 5A - Gold [16 GB/2 GB/4G LTE] di Seller Rhacellindo Multimedia - Cideng, Kota Jakarta Pusat | Blibli

HP dengan 500 ribuan selanjutnya juga datang dari merk ponsel yang menciptakan HP Flagship masa kini, yakni Xiaomi dengan HP 500 ribuannya Redmi Note 5A. Terdapat beberapa keunggulan dari Xiaomi ini, seperti desainnya yang ramping dan elegan.

Layar ponsel Redmi Note 5A ini dibekali dengan ukuran 5,5 inci. Adapun layar tersebut telah mendapat perlindungan layar Gorilla Glass 3 yang tahan lama. Gorilla Glass tersebut sangat istimewa keberadaannya di HP 500 ribuan ini. Dengan perlindungan tersebut, HP ini akan lebih kokoh dan awet.

Dapur pacu yang digunakan ponsel ini adalah Snapdragon 435 dan diperkuat dengan RAM 3GB atau 4GB. Kapasitas baterai ponsel ini sebesar 3080 mAh. Ukuran baterai tersebut kuat untuk sehari-hari dalam aktifitas ringan seperti berkomunikasi. Konfigurasi kamera HP ini juga lumayan, dengan ukuran kamera belakangnya mencapai 13 MP.

Di atas adalah rekomendasi HP harga 500 ribuan yang paling terbaik. Dengan harga yang murah, ponsel tersebut sudah mampu memenuhi kebutuhan ringan Anda.

Leave a Comment